
KPU Kabupaten Bandung Barat Gelar Upacara Peringatan HUT RI ke-80
KPU BANDUNG BARAT - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat menyelenggarakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia pada Minggu, 17 Agustus 2025, bertempat di halaman Kantor KPU Kabupaten Bandung Barat. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh jajaran anggota KPU, Sekretaris KPU, para kepala subbagian (kasubag), serta seluruh pegawai dengan penuh semangat kebangsaan.
Upacara yang berlangsung mulai pukul 07.00 WIB itu dipimpin langsung oleh Anggota KPU Kabupaten Bandung Barat, Cep Suryana, yang bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam amanatnya, ia mengajak seluruh jajaran KPU untuk menjadikan momentum peringatan HUT RI sebagai pengingat akan pentingnya menjaga persatuan, semangat gotong royong, serta integritas dalam melaksanakan tugas-tugas kelembagaan, khususnya dalam penyelenggaraan pemilu yang demokratis.
Gambar 1. KPU Kabupaten Bandung Barat menggelar upacara peringatan HUT RI Ke-80
“Sebagai bagian dari penyelenggara pemilu, kita tidak hanya bertugas memastikan setiap tahapan berjalan sesuai aturan, tetapi juga memegang tanggung jawab moral untuk menjaga kepercayaan publik. Semangat kemerdekaan yang diwariskan para pendiri bangsa harus kita teruskan dalam wujud pengabdian dan profesionalisme,” ujarnya dalam sambutan.
Upacara berlangsung khidmat dengan rangkaian kegiatan pengibaran bendera Merah Putih, pembacaan teks Proklamasi, serta mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan. Seluruh peserta upacara mengikuti jalannya kegiatan dengan tertib, penuh rasa hormat, dan menjunjung tinggi nilai-nilai nasionalisme.
Selain menjadi ajang memperkuat rasa kebangsaan, peringatan HUT RI ke-80 di KPU Kabupaten Bandung Barat juga menjadi momentum mempererat kebersamaan antarseluruh pegawai. Setelah upacara, suasana kekeluargaan kian terasa dengan adanya ramah tamah sederhana yang menandai semangat persaudaraan di lingkungan kerja.
Gambar 2. Foto bersama setelah upacara
Dengan terselenggaranya upacara ini, KPU Kabupaten Bandung Barat berharap dapat terus menumbuhkan semangat cinta tanah air sekaligus meningkatkan dedikasi seluruh jajaran dalam menjalankan amanah demokrasi. Peringatan HUT RI ke-80 tidak hanya menjadi perayaan sejarah, tetapi juga menjadi pengingat untuk terus melangkah maju membangun bangsa yang lebih baik.(insan)